Berita

Kepala MTs Miftahul Ulum Al-Azizah ikuti Workshop Penguatan Kapasitas Guru dan Tenaga Kependidikan

Sumberbaru – Kepala MTs MTs. Miftahul Ulum Al-azizah menghadiri kegiatan Workshop Penguatan Kapasitas Guru dan Tenaga Kependidikan yang dilaksanakan di ruang lab computer MTs. Miftahul Ulum Banyuputih Kidul. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Ahad, 27  November 2022 mulai jam 09.00 wib – 15.00 wib. Acara ini diikuti oleh semua tenaga pendidik dan kependidikan MTs Miftahul Ulum Banyuputih Kidul. (27/11)

Adapun acara seremonial adalah pembukaan tawassul fatihah dilanjutkan pembacaan ayat suci Al Qur’an, Menyayikan Lagu Indonesia Raya, Syubbanul Wathan dilanjutkan sambutan – sambutan dan penutup sebelum lanjut acara inti

Ahmad Fauzi, S.Pd.I, M.Pd. Selaku Kepala Madrasah Bersyukur bisa menyelenggarakan workshop yang dihadiri nara sumber kelas nasional bapak Drs. Zurni, S.Pd. M.Pd. Ketua Pokjawas Madrasah Nasional. Dalam sambutannya beliau juga berpesan kepada semua peserta “ Guru adalah sosok yang tak tergantikan karena guru lebih penting dari materi dan metode, orang hebat bisa melahirkan beberapa karya bermutu tetapi guru yang bermutu dapat melahirkan ribuan orang – orang hebat” pungkas beliau.

Pengawas Madrasah, Ruli Hidayati S,Ag dalam sambutannya beliau yakin dan berharap dari 1200 siswa MTs. Miftahul Ulum Banyuputih Kidul banyak yang punya potensi dan bakat dibidangnya masing – masing. Potensi siwa tersebut jika dikembangkan dengan baik maka akan menjadi aset utama dalam tolok ukur keberhasilan suatu lembaga pendidikan madrasah.

M. Nasir, M.Fis selaku Kepala bidang pendidikan Yayasan Miftahul Ulum (YMU) berharap  pelatihan ini bisa diterapkan dan dipraktikkan di madrasah, jangan sampai setelah pelatihan ini selesai tidak ada tindak lanjut. “Tantangan para guru dalam menghadapi industry 4.0 dan society 5.0 sangat besar. Pendidik harus mengikuti perkembangan teknologi yang berubah dengan cepat, jika tidak ingin dilindas dengan perkembangan teknologi tersebut” tambah beliau.

Bertindak sebagai nara sumber,Drs.Zurni,S.Pd,.M.Pd. Ketua Pokjawas Madrasah Nasional banyak mengupas tentang akselerasi  transformasi digital harus secepatnya dilakukan di lingkup pendidikan madrasah tinggalkan pola – pola lama ambil pola – pola baru yang baik sesuai dengan zamannya.

“ Dengan membuat infrastruktur digital yang lebih kuat dan inklusif dapat meningkatkan literasi digital bagi madrasah, bahkan berkontribusi bagi lahirnya talenta – talenta digital madrasah yang mumpuni. Apalagi madrasah yang ada didalam pesantren secara praktek kurikulumnya mendahului kurikulum – kurikulum pemerintah” jelasnya

Musleh, S.Pd.I, M.Pd. selaku peserta diklat  dan perwakilan dari komite madrasah menyatakan, merasa sangat bersyukur bisa mengikuti kegiatan ini dengan baik. “Semoga ilmu yang diterima selama pelatihan bermanfaat dan dapat diimplementasikan di Madrasah kami MTs Miftahul Ulum Banyuputih Kidul dan MTs. Miftahul Ulum Al-Azizah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *